ENERGI MEKANIK - SOAL DAN PEMBAHASAN UJIAN NASIONAL (UN) FISIKA - TUTORIAL FISIKA SMA


Soal-soal fisika di bawah ini merupakan soal tentang Hukum Kekekalan Energi Mekanik yang muncul dalam Ujian Nasional (UN) Fisika dalam beberapa tahun. Soal fisika di bawah ini berkaitan dengan hubungan Energi Kinetik dan ketinggian benda, hubungan kecepatan dan ketinggian benda, hubungan Energi Potensial dan Energi Kinetik, serta perbandingan energi pada dua posisi benda. Pembahasan soal fisika UN tersebut di tampilkan di bagian bawah soal dalam video pembahasan fisika.

1. Soal tentang Energi Kinetik dan Ketinggian 

Sebuah benda dengan massa 1 kg, dilemparkan ke atas dengan kecepatan awal 40 m/s. Bila g = 10 m/s², besarnya energi kinetik saat ketinggian benda mencapai 20 meter adalah ….
a. 300 joule
b. 400 joule
c. 500 joule
d. 600 joule
e. 700 joule

2. Soal tentang Kecepatan dan Ketinggian

Perhatikan gambar di samping! Sebuah benda jatuh bebas dari ketinggian 20 m. Jika percepatan gravitasi bumi 10 m/s², kecepatan benda pada saat berada 15 m di atas tanah adalah ….
a. 2 m/s
b. 5 m/s
c. 10 m/s
d. 15 m/s
e. 20 m/s

3. Soal tentang Energi Potensial dan Kinetik

"Sebuah balok bermassa m kg dilepaskan dari puncak bidang miring yang licin seperti pada gambar". Perbandingan energi potensial dan energi kinetik balok ketika berada di titik M adalah ….
a. Ep : Ek = 1 : 3
b. Ep : Ek = 1 : 2
c. Ep : Ek = 2 : 1
d. Ep : Ek = 2 : 3
e. Ep : Ek = 3 : 2

4. Soal tentang Perbandingan Energi

Sebuah benda jatuh dari posisi A seperti gambar. Perbandingan energi potensial dan energi kinetik benda ketika sampai di B adalah ….
a. 3 : 2
b. 3 : 1
c. 2 : 1
d. 2 : 3
e. 1 : 3

5. Soal tentang Perbandingan Kecepatan

"Bola A dengan massa 1 kg dilepaskan menempuh lintasan seperti gambar! (g = 10 m/s²)". Jika lintasan AB adalah seperempat lingkaran licin jejari 125 cm maka perbandingan kecepatan di titik B dan C adalah ….
a. √2 : 1
b. 1 : √2
c. √5 : 1
d. 1 : √5
e. 1 : 5

6. Soal tentang Kecepatan

"Sebuah benda yang memiliki massa 0,5 kg digantung pada benang (massa benang di abaikan) dan diayunkan hingga ketinggian 20 cm dari posisi awal (lihat gambar)". Bila g=10 m/s², kecepatan benda di titk A adalah ….
a. 4 m/s
b. 0,4 m/s
c. 0,2 m/s
d. 0,04 m/s
e. 0,02 m/s

Video Pembahasan Fisika - Hukum Kekekalan Energi Mekanik:




© lakonfisika.blogspot.co.id

Belum ada Komentar untuk "ENERGI MEKANIK - SOAL DAN PEMBAHASAN UJIAN NASIONAL (UN) FISIKA - TUTORIAL FISIKA SMA"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel